Petani Toapaya Curhat Maraknya Pencurian Alat Pertanian ke Polsek Gunung Kijang

Petani Toapaya Curhat Maraknya Pencurian Alat Pertanian ke Polsek Gunung Kijang
Kapolsek Gunung Kijang, Iptu Sugiono bersama jajaran saat 'Jumat Curhat' dengan warga Desa Toapaya, Kabupaten Bintan, Jumat (20/1/2023).

GLOBALKEPRI.COM. BINTAN -  Polsek Gunung Kijang kembali menggelar 'Jumat Curhat' yang merupakan agenda rutin tiap minggunya. Kali ini, Jumat (20/1/2023), Jumat Curhat digelar di Desa Toapaya, Kabupaten Bintan, yang masyarakatnya mayoritas petani.

Warga Toapaya mengaku senang dengan adanya Jumat Curhar tersebut. Sebab, warga bisa langsung mengadukan dan menceritakan permasalahan yang terjadi saat ini kepada Kapolsek Gunung Kijang.

"Kami ucapkan terima kasih, dengan kegiatan ini kami bisa langsung menyampaikan persoalan yang terjadi saat ini. Kalau untuk langsung ke kantor (Polsek) mungkin dari sebagian kami agak sungkan atau kurang leluasa," ujar Kepala Dusun I Desa Toapaya, Ahmad Rahmi.

Sementara itu, Kades Toapaya, Asrianto, mengatakan saat ini di desanya itu marak pencurian. Pelaku kerab mengambil alat alat pertanian, seprti mesin air, alat semprot.

"Diduga pelaku mengambil barang-barang itu menggunaka kendaraan roda empat (mobil). Hal ini yang belakangan sering terjadi di desa kami," kata Asrianto.

Untuk itu, Asrianto mengharapkan, agar Polsek Gunung Kijang lebih aktif lagi melaksanakan patroli. Hal ini menghindari hal-hal yang menjadi momok masyarakar di Desa Toapaya.

"Selain itu, kita juga meminta agar Pak Kapolsek mau menegur anak-anak kami, yang belum cukup umur tetapi sudah mengendarai sepeda motor yang ugal-ugalan," pinta Asrianto.

Menanggapi hal itu, Kapolsek Gunung Kijang, Iptu Sugiono, mengatakan pihaknya akan berupaya untuk lebih baik lagi dalam melayani masyarakat. Terkait persamalah yang terjadi di Desa Toapaya ini, akan segera ditangani.

"Kita selama ini memang sudah melaksanakan patroli rutin, namun untuk ke depannya skala patrolinya akan diperlus dan lebih intens lagi. Termasuk kenakalan remaja, yang memicu terjadinya balap liar, ini pasti akan kita tertibkan," kata Sugiono.

Kegiatan Jumat Curhat dihadiri Kades Toapaya, Kepala Dusur serta masyarakat Desa Toapaya. Sementara Kapolsek Gunung Kijang Iptu Sugiono didampingi para Kanit/Kasi/Panit dan Babinkamtibmas Polsek Gunung Kijang, serta Bhanbinsa Toapaya.

"Dengan kegiatan ini saya berharap ke depannya masyarakat bisa lebih intens lagi berkomunikasi dengan kami. Kita Polri adalah pelayanan masyarakat, yang akan selalu siap menerima aduan maupun laporan serta keritikan dari masyarakat," ujar Sugiono.

Tak cukup sampai di situ, Sugiono juga mengecek langsung hasil pertanian di Pasar Tradisional Kawal. Terlebih soal maraknya pencurian d area pertanian, di kawatirkan mengganggu hasil tani masyarakat Desa Toapaya, sehingga tidak bisa memenuhi kebutuhan pasar.

"Tadi kita juga sudah cek langsung hasil tani yang di pasok ke pasar, ternyata belum mempengaruhi pasokan ke pasar. Hasil tani yang dijual ke pasar masih stabil," beber Kapolsek Gunung Kijang.

#Kepri

Index

Berita Lainnya

Index