Kadispora Dorong Sejumlah Cabor Jadi Ekskul, KONI Minta ESI Batam Dulang Prestasi

Kadispora Dorong Sejumlah Cabor Jadi Ekskul, KONI Minta ESI Batam Dulang Prestasi
Pembukaan Kejurda 2022 ESI Batam

GLOBALKEPRI.COM.BATAM- Saat membuka Kejuaraan Daerah (Kejurda) 2022,  ESport Indonesia (ESI) Kota Batam, Kamis (16/06/22) di One Batam Mall, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Batam, Zulkarnain menyebut akan melakukan upaya agar sejumlah cabang olahraga dijadikan sebagai kegiatan ekstra kurikuler (Ekskul) di sekolah.

"Salahsatu upaya yang kami lakukan untuk mencari bibit potensial di kalangan pelajar, yakni dengan merangkul dinas pendidikan, agar menjadikan sejumlah cabang olahraga (cabor) sebagai kegiatan ekskul di sekolah yang ada di Batam," ujar Zulkarnain.

Wakil Ketua Umum KONI Batam, Aldi Samjaya saat memberi kata sambutan

 

Menurutnya langkah ini perlu dilakukan, dalam rangka memberikan pengetahuan dan pengenalan berbagai cabang olahraga kepada para pelajar.

"Tugas kami bersama stakeholder keolahragaan adalah memperkenalkan cabor kepada para pelajar dan mengemas teknis dan formulasinya. Tinggal mereka, minat dan kemauannya yang mana. Selanjutnya tugas masing-masing pengurus cabang olahraga untuk mengasah bakat para pelajar," terang Zulkarnain.

Para undangan dan peserta Kejurda ESI 2022 Batam

 

Sementara Wakil Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Batam, Aldi Samjaya mewakili Ketua Umum KONI Batam, Iskandar Alamsyah dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas digelarnya Kejurda 2022 ESI Batam.

"KONI Batam mengapresiasi kegiatan ini. Kejurda ini tentunya menjadi ajang pemanasan dalam menghadapi Kejurprov ESI maupun Porprov Kepri yang menurut informasi di media digelar akhir tahun 2022 ini. Semoga atlet ESI Batam mempu memberikan prestasi terbaik buat Batam," ujar Aldi.

Pengurus ESI Batam dan Kepri beserta tamu undangan

 

Sementara Ketua Pelaksana, Mahesa menyebut bahwa Kejurda 2022 ESI Batam, dilaksanakan selama empat hari. Adapun kelas yang dipertandingkan yakni, Mobile Legends, Free Fire dan Battlegrounds.

"Kejurda ini digelar selama 4 hari dengan mempertandingkan tiga kelas, dengan peserta mencapai 450 orang dan didominasi oleh pelajar. Atlet yang juara di ajang ini akan tampil di ajang Kejurprov maupun Porprov," terang Mahesa. (009)

#Olahraga

Index

Berita Lainnya

Index