Jokowi di Mata Anies Baswedan: Seseorang yang Bisa Menjadi Inspirasi

Jokowi di Mata Anies Baswedan: Seseorang yang Bisa Menjadi Inspirasi
Jokowi serahkan piala ke pemenang Formula E Jakarta

GLOBALKEPRI.COM. JAKARTA - Anies Baswedan sering kali disebut antitesa Presiden Jokowi. Namun, Anies memiliki penilaian tersendiri terhadap Jokowi.

"Seseorang yang bisa menjadi inspirasi. Dedikasi dalam bekerja yang luar biasa, komitmen untuk delivery atas apa yang dikerjakan sangat tinggi," kata Anies dikutip dari Youtube Merry Riana, Rabu (17/5).
Menurut Anies, Presiden Jokowi menjadi bukti demokrasi di Indonesia berjalan baik. Berasal dari keluarga biasa, lanjut Anies, namun berkesempatan memimpin negeri ini.

"Menjadi inspirasi dan bukti demokrasi di Republik ini memberikan kesempatan kepada siapa saja, bagaimana seorang anak dari keluarga sederhana, berkesempatan memimpin kota, memimpin provinsi dan berkesempatan memimpin sebuah negara," ungkap mantan Gubernur DKI ini.
Anies menilai, jika Indonesia mempertahankan prinsip aristokrasi maka tak akan ada Jokowi-Jokowi selanjutnya.

"Bila kita tidak mengadopsi prinsip demokrasi, tapi mempertahankan aristokrasi, maka orang biasa-biasa saja tidak bisa (memimpin Indonesia). Pak Jokowi jadi inspirasi," jelas Anies.

Sebelumnya, Anies menilai Ganjar merupakan sosok pemimpin yang perhatian kepada masyarakat Jawa Tengah.

"(Ganjar) Seorang Gubernur yang memikirkan masyarakat Jawa Tengah," ujar Anies dikutip dari Youtube Merry Riana, Rabu (17/5).
"Beliau juga teman lama saya," tambah mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Anies menjelaskan, dirinya dan Ganjar pernah mengenyam pendidikan di universitas yang sama, Universitas Gadjah Mada (UGM). Ganjar, kata Anies, lebih senior tiga tahun di atas dirinya.

"Beliau tiga tahun di atas saya, secara angkatan. Tapi sempat berinteraksi di sana (UGM). Dan (Ganjar) orang baik," ujar Anies.
 

#Politik

Index

Berita Lainnya

Index