GLOBALKEPRI.COM.JINHUA - Timnas Indonesia U-24 memang mendominasi laga kontra Timnas Taiwan. Tapi, Skuad Garuda kesulitan bikin gol dan malah takluk 0-1.
Pada pertandingan kedua Grup F cabor sepakbola Asian Games 2023 yang dihelat di Zhejiang Normal University East, Kamis (21/9/2023) sore WIB, Taiwan mencetak satu-satunuya gol di awal babak kedua dari Chin Wen Yen.
Upaya Indonesia untuk menggedor pertahanan Taiwan tidak menemukan hasil hingga laga berakhir. Alhasil, kekalahan ini membuat Indonesia gagal memastikan tiket ke Babak 16 besar karena cuma punya tiga poin dari dua laga, unggul selisih gol dari Taiwan di klasemen Grup F.
Korea Utara berpeluang lolos ke babak gugur jika mampu mengalahkan Kirgistan malam ini.
Jalannya pertandingan Indonesia Vs Taiwan
Indonesia bermain agresif sejak menit awal untuk menekan Taiwan. Peluang pertama didapat Alfreandra Dewangga yang melepaskan sepakan dari luar kotak penalti meski masih mengarah ke pelukan kiper Taiwan.
Taiwan bukannya tanpa perlawanan di 10 menit awal laga ini. Taiwan dengan sigap membangun serangan balik yang merepotkan pertahanan Indonesia.
Salah satunya di menit ke-11 ketika crossing ke kotak penalti hampir saja digapai penyerang Taiwan, tapi bola bisa diamankan Muhammad Adi Satriyo.
Indonesia masih berupaya mencari celah untuk bisa menciptakan peluang di pertahanan Taiwan. Satu kans didapat Egy Maulana Vikri pada menit ke-18, tapi sepakannya masih melayang.
Peluang emas Indonesia hadir pada menit ke-21 ketika Bagas Kaffa mengecoh penjaganya di kotak penalti dan melepaskan sepakan, yang bisa ditepis kiper Taiwan Chiu Yu Hung.
Meski dominan, Indonesia masih kerap melakukan kesalahan di lini belakang ketika beberapa kali terjadi miskomunikasi yang membahayakan gawang Adi Satriyo.
Itulah yang terjadi pada menit ke-28 ketika Chen Po Liang menusuk ke kotak penalti setelah memaksimalkan kesalahan Bagas Kaffa dan Rizky Ridho di sisi kanan. Beruntung sepakan Chen bisa ditepis Adi Satriyo.
Indonesia mendapat peluang lagi pada menit ke-41 lewat tembakan Ananda Raehan yang masih bisa diamankan Chi Yu Hang.
Taiwan sempat mengancam di masa injury time ketika tembakan Wen Cih Hao menyamping tipis di sisi kiri gawang Adi Satriyo. Skor 0-0 mengirim kedua tim menuju ruang ganti.
Tiga menit setelah jeda, gawang Indonesia malah bobol. Diawali serangan Taiwan dari sisi kiri, Lin Wei Chien melepaskan umpan tarik yang bisa dengan mudah disambar Chin Wen Yen di depan gawang dan tak kuasa dihalau Adi Satryo.
Kapten tim Rizky Ridho mendapat ruang tembak di luar kotak penalti pada menit ke-54. Bola ditendang tapi bisa ditepis Chi Yu Hang.
Indonesia masih kesulitan untuk menembus pertahanan Taiwan hingga sejam laga berjalan. Tidak ada peluang emas bisa tercipta di sisa 15 menit pertandingan.
Taiwan pun coba mengulur-ulur waktu demi mencari keuntungan dan memancing emosi para pemain Indonesia. Pertahanan solid Taiwan membuat para pemain Indonesia frustrasi.
Indonesia makin menambah intensitas serangan di menit-menit akhir. Satu peluang dari sepakan jarak jauh Syahrian Abimanyu masih tepat di tangkapan Chi Yu Hang.
Taiwan harus bermain dengan 10 orang setelah Liang Meng-shin diusir keluar karena menerima kartu kuning kedua di menit ke-90. Hingga akhir laga, Indonesia tetap kalah dengan skor 0-1.
Susunan pemain
Taiwan: Chi Yu Hang; Wang Yi You, Liang Meng Hsin, Fang Li Peng; Tu Shao Chieh, Wu Yen Su, Yu Yao Hsing, Wen Cih Hao, Chin Wen Yen; Lin We Chien, Chen Po Liang.
Indonesia: Muhammad Adi Satryo; Bagas Kaffa (Roby Darwis 50'), Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, Mohammad Haykal Alhafiz (Dony Tri Pamungkas 60'); Ananda Raehan (Muhammad Taufany 50'), Rachmat Irianto, Syahrian Abimanyu; Ramai Rumakiek, Titan Agung (Hugo Samir 50'), Egy Maulana Vikri.