Menang Adu Penalti Lawan Seligi Sakti FC, Polresta Barelang Juara Kapolda Kepri Cup 2024

Menang Adu Penalti Lawan Seligi Sakti FC, Polresta Barelang Juara Kapolda Kepri Cup 2024
Ceremonial penyerahan piala Kapolda Kepri Cup juara 1 dari Kapolda Kepri kepada tim Polresta Barelang, Jumat (7/6/2024)

GLOBALKEPRI.COM, BATAM - Polresta Barelang menjadi juara Piala Kapolda Kepri Cup Cabang Sepakbola setelah menang adu penalti atas Seligi Sakti FC 5-4 di Stadion Satya Haprabu Polda Kepri, Nongsa, Kota Batam, Jumat (7/6/2024).

Pada partai final ini, 2 gol tercipta dalam waktu normal.

Meskipun hujan deras mengguyur sejak peluit babak pertama dimulai, pertandingan yang cukup ketat diperlihatkan kedua tim ini.
Aksi jual beli serangan diperlihatkan begitu apik, hingga gol dari kaki Ramadhan Sananta berhasil memecah kebuntuan dari Seligi Sakti FC.

Skor 1-0 keunggulan Seligi Sakti atas lawannya Polresta Barelang bertahan hingga peluit babak pertama berakhir.

Tertinggal dibabak pertama tak menyurutkan semangat dari Polresta Barelang mengejar ketertinggalan.
Polresta yang banyak bertahan di babak pertama, mulai keluar menyerang dan menekan ke gawang Seligi FC saat babak kedua dimulai.

Beberapa kali penyelamatan dilakukan pemain belakang dan kiper dari Seligi Sakti FC untuk mempertahankan gawangnya dari serangan yang diberikan pemain Polresta Barelang.
Alhasil 15 menit sebelum laga berakhir, pemain lincah dengan nomor punggung 24 dari Polresta Barelang berhasil membobol gawang Seligi Sakti FC, dan menyamakan skor menjadi 1-1.

Skor tersebut bertahan hingga peluit babak kedua dibunyikan, lalu pertandingan harus dilanjutkan ke babak adu penalti.

Penendang dari masing-masing tim telah dipersiapkan, Seligi Sakti menjadi penendang pertama dan Polresta Barelang gawangnya.
Algojo ke 3 Seligi Sakti FC tak berhasil memasukkan gol ke gawang kiper Polresta Barelang, penyelamatan heroik ditunjukan kiper pada laga adu penalti ini.

Hingga pada algojo terakhir, semua penendang dari Polresta Barelang mampu melesatkan tendangannya ke gawang kipr Seligi Sakti.

Sedangkan dari Seligi Sakti, hanya 1 kali gagal menyarangkan bola ke gawang Polresta Barelang.
Meski sempat tertekan dan tertinggal terlebih dahulu, Polresta Barelang akhirnya berhasil menjadi jawara turnamen Kapolda Kepri Cup 2024 di Stadion Satya Haprabu Polda Kepri.

Ramadhan Sananta yang menjadi top skorer dalam turnamen kali ini usai pertandingan mengaku aura pertandingan yang luar biasa di Stadion Satya Haprabu.

"Tadi pertandingan babak pertama sangat sulit, karena hujan deras mungkin bolanya enggak jalan, terus tadi dibabak kedua mereka mengimbangi skor, kita semakin tertekan. Dan harus adu pinalti, tapi kita sudah berjuang keras, meskipun kalah," ucap Ramadhan Sananta pada Tribun Batam, Jumat Sore.
Ia mengaku sangat senang bisa berpartisipasi dalam turnamen kali ini dan bertemu dengan masyarakat Kepri yang selalu mendukungnya saat bermain membela Timnas.

"Sangat berterimakasih sudah mengadakan turnamen ini," tambahnya.

Atas hasil ini ia juga sangat berbesar hati menerima apapun hasilnya, sebab permainan menyerang dan bertahan dari lawannya juga sangat bagus.
 

#Olahraga

Index

Berita Lainnya

Index