UEFA Nation League

Belanda Kalahkan Belgia 4-1

Belanda Kalahkan Belgia 4-1
Para pemain Belanda

TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Timnas Belanda pesta gol di markas Belgia dalam laga UEFA Nations League. Memphis Depay dkk menumbangkan De Rode Duivels 4-1!

Matchday pertama Grup D Liga A UEFA Nations League 2022/2023 mempertemukan dua negara bertetangga, Belgia vs Belanda. Duel berlangsung di Stadion Raja Baudouin, Sabtu (4/6/2022) dini hari WIB.

Tim tamu tampil menggebrak sejak awal pertandingan. Percobaan Steven Berghuis pada menit ke-16 bisa diselamatkan kiper Belgia, Simon Mignolet.

Belanda berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-40. Steven Bergwijn melepaskan bola tembakan jarak jauh yang meluncur rendah ke dalam gawang Belgia.

Belanda mendapat penalti tiga menit berselang setelah Timothy Castagne dianggap handball di kotak terlarang. Wasit menganulir keputusan penalti setelah melihat tayangan monitor Video Assistant Referee (VAR).

Tidak ada gol tambahan hingga memasuki turun minum. Babak pertama ditutup dengan keunggulan Belanda 1-0.

Belanda menggandakan keunggulan enam menit babak kedua berjalan. Memphis Depay membobol Belgia lewat bola sepakannya, memanfaatkan assist Berghuis.

Mignolet kembali harus memungut bola dari gawang pada menit ke-61. Denzel Dumfries mencetak gol tap-in memaksimalkan assist Daley Blind, sekaligus membawa Belanda unggul 3-0.

Depay mencetak brace empat menit berselang. Bintang Barcelona itu menerima bola umpan dari Blind dengan dadanya, sebelum melepaskan tembakan yang gagal dibendung Mignolet. Belanda menjauh 4-0.

Belgia berusaha memperkecil ketertinggalan di sisa waktu yang ada. Gol yang dinanti baru tercipta pada menit injury time lewat Michy Batshuayi. Laga tuntas untuk kemenangan Belanda 4-1.

Susunan Pemain

Belgia: Simon Mignolet; Toby Alderweireld, Dedryck Boyata, Jan Vertonghen; Thomas Meunier (Yannick Carrasco 67'), Hans Vanaken (Amadou Onana 46'), Axel Witsel (Michy Batshuayi 67'), Timothy Castagne; Kevin De Bruyne, Romelu Lukaku (Leandro Trossard 27'), Eden Hazard (Dries Mertens 46').

Belanda: Jasper Cillessen; Nathan Ake (Matthijs De Ligt 74'), Virgil van Dijk, Jurrien Timber; Daley Blind, Davy Klaassen, Frenkie De Jong, Steven Berghuis (Teun Koopmeiners 83'), Denzel Dumfries; Memphis Depay, Steven Bergwijn. **

#Olahraga

Index

Berita Lainnya

Index