Pelatih Nepal Prediksi Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023

Pelatih Nepal Prediksi Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023
Skuad Tinmas Sepakbola Indonesia

GLOBALKEPRI.COM.KUWAIT- Pelatih Nepal Abdullah Al Mutairi menjagokan Timnas Indonesia dan Yordania lolos ke putaran final Piala Asia 2023 mendatang.

Sejauh ini baru Indonesia dan Yordania yang meraih kemenangan di Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Indonesia tampil mengejutkan dengan mengalahkan Kuwait 2-1 sedangkan Yordania susah payah menang 2-0 atas Nepal.

Tetapi karena kejutan yang diberikan Tim Merah Putih terhadap tuan rumah Kuwait pada pertandingan pertama, Al Mutairi yakin Indonesia bisa menemani Yordania ke putaran final Piala Asia tahun depan.

"Timnas Yordania, lalu Indonesia," kata Al Mutairi menjawab pertanyaan soal tim yang lolos ke putaran final dikutip dari Koora.

Al Mutairi memiliki alasan menjagokan Skuad Garuda bisa lolos ke Piala Asia 2023. Pelatih 40 tahun itu menjelaskan hasil pertandingan pertama dapat jadi tolok ukur melihat tim-tim yang bisa melangkah ke babak berikutnya.

"Untuk sebagian besar, itu logis. Tim Indonesia lebih bagus saat melawan Kuwait, begitu juga Yordania saat melawan Nepal," ucap A Mutairi.

Peluang Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2023 bisa makin terbuka apabila menang atas Yordania pada laga kedua Grup A di Stadion Jaber Al Ahmad, Minggu (12/6) dini hari WIB.

Pada duel nanti Yordania yang memiliki peringkat lebih baik tetap menjadi unggulan, sementara Indonesia underdog.

Meski demikian pelatih Yordania Adnan Hamad tidak berani meremehkan Tim Merah Putih usai melihat hasil pertandingan pertama tim asuhan Shin Tae Yong tersebut. **

#Olahraga

Index

Berita Lainnya

Index